Data Covid-19 di Jakarta Akurat, Anies Sebut Santunan Jadi Tepat Sasaran

Muhammad Refi Sandi
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan banyak pasien Covid-19 meninggal saat awal pandemi sesuai fakta (Foto MNC Portal).

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan banyak pasien Covid-19 meninggal saat awal pandemi sesuai fakta. Dia menyadari banyak anak di Jakarta yang menjadi yatim atau yatim piatu akibat ditinggal orang tuanya wafat karena Covid-19.

Melihat kondisi tersebut, Anies langsung mengadakan rapat khusus untuk yang agendanya membahas bantuan untuk para anak-anak yang orangtuanya wafat akibat Covid-19. Dia menyebut dari hasil rapat jumlah orang yang meninggal lebih dari 13.000 jiwa dan mengakibatkan 9.000 anak di Jakarta menjadi yatim atau yatim piatu.

"Jika dulu kami tidak terbuka dengan data, maka kita tidak akan tahu berapa jumlah anak yang ditinggal orang tuanya karena Covid-19," kata Anies dalam akun Youtube pribadinya, Sabtu (12/2/2022).

Anies menambahkan dari jumlah anak yatim piatu tersebut, dia mengajukan program pemberian bantuan kepada mereka ke DPRD DKI Jakarta. Dia mengatakan saat itu program yang disetujui dengan besaran Rp300.000 per bulan per anak.

Mantan Mendikbud itu menuturkan bantuan diberikan secara merata kepada anak-anak dan remaja berusia 18 - 22 tahun yang orang tuanya meninggal akibat Covid-19, tanpa memandang status sosialnya. Adapun tujuan langkah tersebut guna menyampaikan pesan bahwa Pemprov DKI hadir melindungi mereka yang ditinggal orang tua wafat karena Covid-19.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Health
5 hari lalu

Super Flu Subclade K Mulai Menyerang Jakarta? Ini Faktanya!

Nasional
8 hari lalu

Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir

Buletin
17 hari lalu

UMP Jakarta Naik Jadi Rp5,7 Juta, Gejolak Buruh Meledak di Banten

Megapolitan
28 hari lalu

Pramono Pede Banjir Jakarta Bisa Ditangani asal Air Rob Tak Naik, Ini Caranya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal