Imigrasi Amankan 35 WNA Ilegal di Apartemen Jakarta Utara, Mayoritas Overstay

Danandaya Arya Putra
Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara merazia 35 WNA ilegal di salah satu apartemen kawasan Ancol, Jakarta Utara, Rabu (24/5/2023). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Jakarta Utara merazia salah satu apartemen kawasan Ancol, Jakarta Utara, Rabu (24/5/2023). Giat operasi gabungan tersebut menjaring 35 warga negara asing (WNA) ilegal.

Kegiatan ini merupakan arahan Direktur Jenderal Imigrasi guna memperkuat keimigrasian dengan melakukan tindakan hukum bagi WNA yang melanggar aturan atau mengganggu ketertiban umum. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk respons atas insiden penusukan yang dilakukan oleh WNA terhadap dua warga lanjut usia di Jakarta Utara.

Dari 35 WNA yang berhasil ditangkap, sebanyak 28 WNA berasal dari Nigeria, Pantai Gading, dan Sierra Leone. Mereka melanggar ketentuan karena tinggal melebihi batas waktu izin yang diberikan meski memiliki paspor. Hal tersebut melanggar UU Nomor 6 Tahun 2011 Pasal 78 ayat 3 tentang keimigrasian.

"Ada 28 WNA yang berasal dari beberapa Negara seperti Nigeria, Pantai Gading, dan Sierra Leone dapat menunjukkan paspor namun tinggal melebihi batas waktu izin tinggal yang diberikan (overstay). Melanggar pasal 78 ayat 3 UU Nomor 6 tahun 2011 tentang keimigrasian," bunyi keterangan tertulis dari Ditjen Imigrasi Kemenkumham, Senin (29/5/2023).

Sementara, tujuh WNA yang berasal dari Nigeria tinggal melebihi batas waktu izin yang diberikan. Enam orang tidak memiliki paspor sedangkan satunya memiliki paspor. Ketujuh orang tersebut dikenakan Pasal 119 UU Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
9 jam lalu

Polisi Gerak Cepat! Kapolsek Sunda Kelapa AKP Hitler Serahkan Motor Hasil Penggelapan ke Pemilik

Nasional
1 hari lalu

Hashim Djojohadikusumo Tegaskan Komitmen RI Hentikan Perdagangan Satwa Liar di Brasil

Nasional
2 hari lalu

Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia

Megapolitan
9 hari lalu

Pramono Rapat Hari Ini, Bahas Solusi Jalan Beda Tinggi di Jakut

Megapolitan
9 hari lalu

Terungkap! Penyebab Kebakaran yang Tewaskan Lansia di Penjaringan Jakut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal