Isak Tangis Keluarga Pecah saat Jemput Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai Mampang

Danandaya Arya Putra
Isak tangis keluarga pecah saat menjemput jenazah korban kebakaran toko bingkai Saudara Frame. (Foto: Danandaya Arya Putra)

JAKARTA, iNews.id - Isak tangis keluarga pecah saat menjemput jenazah korban kebakaran toko bingkai Saudara Frame di RS Polri Kramatjai, Jakarta Timur, Jumat (19/4/2024) malam. Pihak keluarga tak kuasa membendung air mata ketika melihat peti jenazah.

Pantauan iNews.id, seluruh korban dikeluarkan dari ruang jenazah sekitar pukul 22.54 WIB. Empat jenazah dibawa ke Jakarta, sementara tiga lainnya diberangkatkan ke Bogor, Lampung dan Wonogiri.

Tampak seorang wanita menangis saat jenazah bertuliskan nama Indah Ayu Tiara Astuti dimasukkan ke ambulans. Wanita itu diketahui merupakan ibu dari Tiara.

Sang ibu beberapa kali terlihat mengusap air mata dengan kain. Sanak keluarga lainnya juga terlihat menguatkan sang ibu agar mengikhlaskan kepergian anaknya.

Adapun jenazah Tiara akan dimakamkan di Wonogiri, Jawa Tengah. "Ini mau ke Wonogiri mas," kata sopir ambulans.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Internasional
18 jam lalu

Tragis! Kebakaran Panti Jompo, 12 Lansia Tewas karena Tak Bisa Berjalan

Buletin
1 hari lalu

Kebakaran Hanguskan 27 Kamar di Ponpes Hidayatul Mubarokah Lebak Banten

Buletin
3 hari lalu

Puluhan Kios Pedagang Pasar Cikarang Ludes Terbakar, Kerugian Miliaran Rupiah

Nasional
5 hari lalu

Polisi Ungkap Kronologi Penemuan 2 Kerangka Manusia usai Demo Ricuh Akhir Agustus

Internasional
5 hari lalu

Kebakaran Hebat Landa Supermarket di Meksiko, 23 Orang Tewas dan 11 Terluka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal