Raditya juga mengatakan PD Dharma Jaya berusaha meningkatkan pasokan sapi dari produsen dalam negeri. Usaha ini, kata Raditya, dilakukan secara bertahap termasuk kerja sama dengan pemprov lainnya di Indonesia.
"Kalau bicara mengenai harga tentunya banyak faktor yang ada di dalam pembentukan harga dan jaraknya itu sendiri. Jadi kami memang tidak menutup kemungkinan adanya pasokan-pasokan dari daerah lain," kata Raditya.