Kabur usai Rampok Penumpang, Sopir Angkot Ditangkap di Pom Bensin Cengkareng

Dimas Choirul
Sopir angkot 06 jurusan Kota-Kamal yang merampok penumpang perempuan ditahan di Mako Polsek Kembangan, Jakarta Barat. (Foto: Dimas Choirul).

JAKARTA, iNews.id - Sopir angkutan kota (angkot) 06 jurusan Kota-Kamal berinisial IS alias BM (24) ditangkap di pom bensin kawasan Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (13/10/2021). Saat ini IS telah ditetapkan sebagai tersangka kasus pencurian dengan kekerasan (curas) terhadap korban DY (17).

Kapolsek Kalideres AKP Hasoloan Situmorang mengatakan, IS ditahan di Polsek Kembangan, Jakarta Barat.

"Saat ini tersangka diamankan di Mako Polsek Kembangan," ujar Hasoloan dalam konferensi pers di kantornya, Kamis (14/10/2021).

Dia menuturkan, kejadian tersebut, Sabtu (9/10/2020) pukul 19.00 WIB. Korban DY saat itu tengah menaiki angkot jurusan Kota-Kamal. 

"Pelaku berpura-pura mengajak korban mengantar uang setoran ke daerah Rawa Buaya menggunakan mobil angkot KWK 06," tuturnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Mobil
17 hari lalu

Setelah TransJakarta, Pemerintah Dorong Angkot Pakai Kendaraan Listrik

Megapolitan
18 hari lalu

Kebakaran Angkot JakLingko di Jatinegara, Diduga Imbas Korsleting Listrik

Nasional
2 bulan lalu

Pilu! 2 Korban Tewas Kebakaran di Kalideres Terjebak Terali Besi Jendela

Megapolitan
2 bulan lalu

Kebakaran Rumah Kalideres Jakbar, 2 Orang Tewas

Megapolitan
3 bulan lalu

Kebakaran di Kalideres Hanguskan 2 Rumah, Remaja 18 Tahun Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal