Kebakaran di Area Masjid Depok, Jemaah Salat Jumat Langsung Evakuasi Diri

Ari Sandita Murti
Kebakaran terjadi di sebuah bangunan dekat Masjid Jami' As-Salam (dok. istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kebakaran terjadi di sebuah bangunan dekat Masjid Jami' As-Salam, Jalan Tole Iskandar, Sukmajaya, Kota Depok, Jumat (20/9/2024) siang. Api melebar ke area samping masjid dan mengenai sebuah mobil ambulans.

Dalam video yang diterima, asap hitam juga membubung ke udara. Warga sekitar tampak menyaksikan kebakaran itu. 

Kebakaran dilaporkan terjadi sekitar pukul 12.35 atau saat bubaran ibadah salat Jumat.

Alhasil, para jemaah salat Jumat pun langsung mengevakuasikan diri mereka.

Para jemaah yang berada di bagian atas tampak ramai-ramai turun ke area bawah. Mereka tak menyangka ada peristiwa kebakaran.

Belum diketahui pasti kronologi dan penyebab kebakaran tersebut. Petugas kebakaran telah berada di lokasi untuk memadamkan api.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Buletin
1 hari lalu

Puluhan Kios Pedagang Pasar Cikarang Ludes Terbakar, Kerugian Miliaran Rupiah

Nasional
3 hari lalu

Polisi Ungkap Kronologi Penemuan 2 Kerangka Manusia usai Demo Ricuh Akhir Agustus

Internasional
3 hari lalu

Kebakaran Hebat Landa Supermarket di Meksiko, 23 Orang Tewas dan 11 Terluka

Megapolitan
5 hari lalu

Geger! 2 Kerangka Manusia Ditemukan di Ruko Kwitang, Kondisi Hangus Terbakar

Internasional
6 hari lalu

Kejamnya Pemberontak Sudan Bunuh 1.500 Orang, Eksekusi Warga di Masjid dan Rumah Sakit

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal