JAKARTA, iNews.id - Kemacetan parah terjadi di pos penyekatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat, Senin (5/7/2021). Tak sedikit pemotor terlihat menerobos penyekatan dengan melewati trotoar.
Kesal dengan fenomena itu, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Lilik Sumardi mengatakan hal itu menunjukkan karakter masyarakat Jakarta. Padahal masyarakat sudah diimbau untuk mengurangi mobilitas di masa PPKM darurat.
"Ya itulah masyarakat tidak sabar padahal sudah diimbau dia udah tidak taat protokol kesehatan malah melanggar peraturan. Itulah wajahnya masyarakat Jakarta," kata Lilik di lokasi, Senin (5/7/2021).
Lilik menjelaskan kepolisian di pos penyekatan masih mengutamakan keselamatan masyarakat melalui penegakan protokol kesehatan.
"Tindak lanjutnya pertama kami utamakan untuk protokol kesehatan, itu yang utama kita. Kalau untuk penegakan hukum kita sampingkan dulu namun di sana tetap dilakukan putar balik, dia kan tidak bisa nembus lurus juga," ucapnya.