Mahasiswi asal Magelang Curi Puluhan HP di Kantor Jasa Ekspedisi, Paket Tak Sampai ke Pembeli

Irfan Ma'ruf
Ilustrasi penangkapan tersangka (Foto: Ist.)

JAKARTA, iNews.id - Seorang mahasiswi asal Magelang berinisial RFP (20) ditangkap penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. RFP diduga mencuri puluhan handphone di sebuah kantor jasa ekspedisi.

Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak menyampaikan, pencurian tersebut terjadi pada akhir Mei 2023 lalu. Saat itu, RFP datang ke kantor ekspedisi dan mengaku sebagai karyawan toko online hendak mengambil resi pengiriman.

"Kemudian meminta laporan resi penjualan handphone kepada operator resi di perusahaan ekspedisi," ujar Ade, Selasa (22/8/2023).

Setelah memiliki resi tersebut, tersangka memesan ojek online untuk mengambil barang tersebut dengan dalih diperintahkan oleh pemilik barang atau pembeli.

RFP pun mengambil 28 handphone jenis iPhone 14 Pro, MacBook hingga iPad dengan total senilai Rp337.458.000.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Megapolitan
6 jam lalu

Polda Metro Grebek Pengedar Ganja di Depok, 476 Gram Siap Edar Bikin Geger!

Megapolitan
16 jam lalu

Banyak Disalahgunakan, Pelat Diplomatik dan TNI-Polri Jadi Target Operasi Zebra Jaya

Megapolitan
17 jam lalu

Rekonstruksi Penculikan Kacab Bank BUMN, Pengacara Korban Yakin Ada Unsur Pembunuhan

Nasional
18 jam lalu

Roy Suryo Cs Ajukan Saksi dan Ahli Meringankan di Kasus Ijazah Jokowi, Ini Daftarnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal