Mudik Lebaran, Menteri PPPA Datangi Stasiun Pasar Senen Tinjau Fasilitas untuk Perempuan dan Anak

Riyan Rizki Roshali
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspa Yoga meninjau arus mudik lebaran di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Minggu (16/4/2023). (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga meninjau arus mudik lebaran di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Minggu (16/4/2023). Kedatangannya itu untuk mengecek kesiapan sejumlah fasilitas untuk ibu dan anak yang akan bepergian.

Dalam kunjungannya itu, Bintang Puspa yang didampingi Dirjen Perkeretaapian, Rizal Wasal sempat menyapa sejumlah penumpang yang berada di dalam kereta. Setelah menyapa penumpang di dalam kereta, Bintang juga meninjau ruang menyusui. Kemudian, dia menuju pos kesehatan stasiun.

Terakhir, Bintang Puspa juga sempat memberikan bingkisan kepada penumpang perempuan dan anak. Usai melakukan peninjauan di Stasiun Pasar Senen, Bintang Puspa turut memberikan apresiasi kepada PT Kereta Api Indonesia (KAI) yang bisa memberikan mudik aman dan nyaman bagi para penumpang, khususnya penumpang wanita dan anak.

“Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PT KAI yang kalau kita standarisasi, yang kita harapkan untuk bisa memberikan mudik yang aman, nyaman, dan ramah perempuan serta melindungi anak. Secara umum itu sudah dipenuhi,” kata Bintang, Minggu (16/4/2023).

Selain itu, dia juga memberikan apresiasi atas tersedianya fasilitas yang berada di Stasiun Pasar Senen, mulai dari ruang menyusui anak hingga ruang pemeriksaan kesehatan.

“Ruang laktasi itu sudah disediakan, kemudian pemeriksaan kesehatan juga sudah ada dan difasilitasi dengan baik. Kemudian juga untuk memberikan suasana yang nyaman kepada anak-anak, itu sudah ada ruang bermain yang ramah,” ujarnya.

Selain itu, dia juga berterima kasih kepada PT KAI yang turut memberikan fasilitas dan perhatian bagi para penumpang disabilitas.

“Terkait dengan disabilitas itu sudah ada langkah-langkah yang luar biasa dilakukan,” tutur dia.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
16 jam lalu

Pramono Targetkan Cakupan Air Bersih Jakarta Tembus 90 Persen di 2027

Megapolitan
2 hari lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Tangerang Selatan untuk Motor dan Mobil, Cocok Saat Tol JORR Tidak Bergerak

Megapolitan
2 hari lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bekasi Ini Cocok untuk Jam Sibuk, Anti Stres Sepanjang Perjalanan

Nasional
2 hari lalu

Viral Sambungan Gerbong KA Majapahit Lepas di Stasiun Senen, Ini Kata KAI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal