JAKARTA, iNews.id - Pasien positif virus corona atau Covid-19 di DKI Jakarta melewati 700 orang. Data yang diunggah laman corona.jakarta.go.id pada Minggu (29/3/2020) siang tadi, pasien positif mencapai 701 orang.
Sehari sebelumnya, pasien positif di Ibu Kota mencapai 627 orang. Data ini diupdate Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 pada Sabtu (28/3/2020) pukul 12.00 WIB. Dengan demikian terjadi penambahan 74 kasus.
“Sebanyak 48 orang sembuh dan 67 meninggal dunia. Pasien menjalani isolasi mandiri sebanyak 151 orang,” tulis laman Corona Jakarta, dikutip Minggu (29/3/2020).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebelumya mengatakan, ada 61 tenaga medis yang terpapar virus corona. Tenaga medis tersebut tersebar di 29 Rumah Sakit (RS) yang ada di Jakarta.
"Ada 61 tenaga medis yang terpapar di 26 RS di Jakarta," kata Anies. Pemprov DKI Jakarta terus berkoordinasi dengan berbagai pihak sebagai langkah pencegahan dan pengendalian.