JAKARTA, iNews.id - Kasus pembunuhan terhadap seorang sopir taksi online, yang mayatnya ditemukan di pinggir Tol Jagorawi, Cimanggis, Depok, menemui titik terang. Terduga pelaku sebanyak dua orang itu bahkan sudah diamankan polisi.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengungkapkan, salah satu terduga pelaku adalah oknum TNI yang berinisal R. "Iya, yang bersangkutan sudah diamankan," katanya saat dikonfirmasi, Jumat (6/9/2019).
Untuk mendalami kasus tersebut, Argo menyebut, R saat ini sedang diperiksa intensif polisi militer (POM). "Oknum (TNI) ditangani POM," ujarnya.
Sebelumnya, masyarakat menemukan sesosok jenazah yang merupakan sopir taksi online di tanah kosong milik PT Jasa Marga di Jalan Raya Kalimanggis RT 005/009 Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat. Mayat ditemukan pada Rabu, 4 September 2019 pukul 09.00 WIB.
Jenazah berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan dalam kondisi tergeletak dan ditemukan luka memar di mata dan kepala berdarah. Sampai saat ini belum diketahui identitas jenazah tersebut.