JAKARTA, iNews.id - Hujan deras yang melanda wilayah Jakarta belakangan ini menyebabkan pohon bertumbangan. Dalam peristiwa itu banyak mobil yang tertimpa pohon.
Kepala Suku Dinas (Kasudin) Pertamanan dan Hutan Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta usat (Jakpus) Mila Ananda mengatakan, warga yang kendaraannya rusak karena tertimpa pohon tumbang bisa mengajukan klaim kerugian. Warga, kata dia akan diberikan santunan asuransi, asalkan area tumbang pohon tersebut berada di ruang lingkup aset milik Pemkot Jakpus.
"Pohon yang ada di ruang lingkup aset Pemda DKI itu menjadi dampak penyebab, akan kami asuransikan. Ketika ada musibah dan ada korban, kami akan berikan santunan asuransi," ujar Mila di Jakarta, Jumat (16/4/2021).