Permohonan Izin Tinggal WNA di Imigrasi Tangerang Meningkat, China Paling Banyak

Okezone
Isty Maulidya
Ilustrasi Imigrasi. (Foto Antara).

TANGERANG, iNews.id - Permohonan izin tinggal di Kantor Imigrasi Klas I Non TPI Tangerang meningkat selama pandemi Covid-19. Permohonan izin tinggal ini didominasi oleh warga negara asing (WNA) asal China sebanyak 4.884 pemohon.

"Permohonan izin tinggal tahun ini didominasi oleh warga negara asing dari China sebanyak 4.884, Korea Selatan sebanyak 3.955 dan Filipina sebanyak 878 orang," ujar Kepala Kantor Imigrasi Klas I Non TPI Tangerang, Felucia Sengky, Kamis (31/12/2020).

Sementara itu, total dokumen izin tinggal bagi WNA yang dikeluarkan selama tahun 2020 ini sekitar 12.000 dokumen. Angka ini disebut telah memenuhi target yang telah dibuat dengan presentase pencapaian melebihi 80 persen.

"Pada tahun 2020 ini permohonan izin tinggal sudah memenuhi target dengan presentase pencapaian sebesar 82,93 persen dari yang ditetapkan," kata Felucia.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Internasional
18 jam lalu

Viral, Kuil Tua di China Ludes Terbakar gara-gara Ulah Iseng Turis

Destinasi
1 hari lalu

Nahas, Kuil China Hangus Terbakar gegara Turis Iseng Nyalain Dupa

Buletin
1 hari lalu

Buronan Interpol asal China Ditangkap di Batam

Nasional
2 hari lalu

WN China Buronan Kasus Penipuan Rp2,2 Triliun Ditangkap di Batam, bakal Dideportasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal