Dia menduga, bocah itu tewas karena tenggelam saat bermain di kali. Selain itu, kata dia tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada mayat korban. "Ditemukan masih bagus mayatnya paling kecemplungnya kalau enggak tadi malam, kemarin siang pas main-main di kali," katanya.
Menurutnya, mayat tersebut telah dievakuasi ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk di autopsi. Dia mengimbau, kepada keluarga korban yang merasa kehilangan seorang anak dengan ciri-ciri yang disebutkan itu untuk mendatangi Polsek Tambora Jakarta Barat.
"Sekarang jenazah di RSCM," ucapnya.