JAKARTA, iNews.id - Perhelatan Formula E bulan depan membutuhkan pasokan listrik yang cukup banyak. PLN memastikan semua pasokan siap.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya Doddy B Pangaribuan mengatakan dalam kegiatan balap mobil listrik tersebut membutuhkan daya listrik 7 juta volt ampere.
“Kebutuhannya sekitar 7 mega volt ampere (MVA) atau 7 juta volt ampere,” kata Doddy, saat meninjau pembangunan gardu di arena balap Formula E, Kamis (12/5/2022).
Doddy menyebut untuk mencukupi kebutuhan listrik selama ajang berlangsung, PLN telah membangun gardu listrik distribusi ditambah gardu berjalan serta saluran kabel tegangan menengah di lokasi.
“Insya Allah tanggal 25 Mei 2022 seluruhnya akan beroperasi 100 persen siap digunakan pada event Formula E yang ditarik dari jaringan SKTM sepanjang hampir 7 kilometer dengan gardu distribusi khusus yang dipasok dari tiga gardu induk termasuk gardu bergerak," katanya.