Polda Metro Jaya Tangkap 3 Penipu Modus Hipnotis di Bandara Bandung

Antara
Ilustrasi penangkapan (DOK/iNews)

JAKARTA, iNews.id – Jajaran Polda Metro Jaya bersama Polres Metro Jakarta Selatan menangkap komplotan pelaku penipuan dengan modus hipnotis di Bandara Husein Sastranegara, Bandung. Polisi mengamankan tiga orang yang diduga akan membawa kabur barang bukti hasil penipuan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, ketiga tersangka yang diamankan berinisial DD, TS dan MH. Pada saat penangkapan, polisi mengamankan barang bukti satu lembar cek Bank Permata senilai Rp1,3 miliar dan satu berkas sertifikat hak milik.

Menurut dia, ketiga tersangka telah menipu korbannya bernama Hannah (60). Korban dihipnotis pelaku dan diminta menyerahkan harta benda.

Pelaku DD mengaku raja minyak dari Singapura, sementara pelaku lain berperan meyakinkan calon korban. Hannah melaporkan peristiwa itu ke Polres Metro Jakarta Selatan dengan Laporan Polisi : LP/1301/VII/2018/RJS.

“Pelaku berinisial DD yang mengaku warga Singapura ditangkap di Bandara Husein Sastranegara Bandung,” kata Argo Yuwono di Jakarta, Jumat (8/3/2018).

Editor : Khoiril Tri Hatnanto
Artikel Terkait
Megapolitan
28 menit lalu

Viral Oknum Polisi Cat Calling Perempuan di Kebayoran, Langsung Ditindak!

Megapolitan
2 jam lalu

Tampang Penembak Pengacara di Tanah Abang Jakpus, Tak Berdaya Ditangkap Polisi

Megapolitan
9 jam lalu

Sejumlah Jalan di Jakarta Macet usai Diguyur Hujan Deras Malam Ini

Nasional
3 hari lalu

Breaking News: Hakim Tolak Praperadilan Delpedro Marhaen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal