"Jika tidak, maka niat membangun masjid bisa pindah lokasi atau bisa juga tidak jadi dibangun atau dibatalkan," ujarnya.
Sebelumnya, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mendapatkan laporan orang tua murid terkait Pemerintah Kota Depok yang menetapkan SDN 01 Pondok Cina, Depok, Jawa Barat menjadi masjid. Orang tua protes masjid akan dibangun, tapi sekolah belum direlokasi.
Kepala Divisi Pengawas, Monitoring dan Evaluasi KPAI Jasra Putra mengatakan, berdasarkan pengaduan tersebut, pihaknya langsung menelusuri SD tersebut.
"Jadi kita kan dapat pengaduan dari ortu siswa ya KPAI itu masuk dalam minggu ini laporannya, berdasarkan aduan itu kita ingin tahu melihat lapangan gitu ya, pertama memastikan apakah di sd ini masih ada kah siswa, Jika ada itu seperti apa proses pembelajarannya di sana," ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (16/11/2022).