Polisi Gerebek Pesta Narkoba 23 Pria Sesama Jenis di Sunter

Wildan Catra Mulia
Polisi menunjukkan barang bukti kondom dan narkoba dari hasil penggerebekan kelompok gay di Sunter, Jakarta Utara, Minggu (30/9/2018). (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia).

JAKARTA, iNews.id – Polisi menggerebek pesta narkoba berkedok pesta bujang di sebuah rumah kawasan Sunter, Jakarta Utara, Minggu (23/9/2018). Sebanyak 23 orang yang tergabung dalam komunitas North Face ditangkap.

Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Arie Ardian Rishadi mengatakan, kelompok North Face sudah beberapa kali melakukan pesta narkoba. Namun, biasanya berlangsung di luar negeri. Anggota kelompok ini berkenalan satu sama lain lewat media sosial.

"Rata-rata mereka saling berkenalan di media sosial di Facebook. Grupnya sedang didalami," kata Arie saat konferensi pers di Mapolres Metro Jakata Pusat, Minggu (30/9/2018).

Menurut Arie, berdasarkan keterangan para tersangka, tidak ada biaya untuk menjadi member komunitas ini. Polisi menduga, pesta bujang itu tidak hanya menjadi ajang pesta narkoba, namun juga tindak asusila sesama jenis.

Indikasinya, ditemukan barang bukti kondom dalam penggerebekan itu. ”8 kondom baru dan 3 bekas pakai. Ada juga ekstasi. Menurut pengakuan tersangka, barang-barang ini dari Malaysia yang disimpan dalam toples,” ujarnya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
13 hari lalu

Fakta Mengejutkan Pesta Gay Surabaya, 29 Pria dari 34 Orang yang Digerebek Positif HIV

Nasional
17 hari lalu

Kronologi Penggerebekan Pesta Gay di Surabaya, Berawal dari Laporan Aktivitas Mencurigakan

Nasional
17 hari lalu

Heboh Pesta Gay di Surabaya, 34 Pria Digerebek Bugil dalam Hotel

Megapolitan
3 bulan lalu

Pos Pantau Sunter Hulu Naik Siaga 2 usai Jakarta Diguyur Hujan

Nasional
4 bulan lalu

Kutuk Keras Pesta Gay di Puncak Bogor, MUI Jabar Minta Pelaku Ditindak Tegas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal