Polres Jaksel Temukan Fakta Indikasi Penghindaran Pajak Lamborghini Penodong 2 Pelajar SMA

Irfan Ma'ruf
Polres Jaksel menemukan fakta indikasi penghindaran pajak Lamborghini penodong dua pelajar SMA di Kemang, Jakarta Selatan.

JAKARTA, iNews.id - Ketelitian Polres Metro Jakarta Selatan menguak tabir baru dari kemungkinan kejahatan lain yang dilakukan pengemudi Lamborghini yang menodongkan pistol ke dua pelajar SMA di Kemang, Jakarta Selatan.

Kasatreskrim Polres Jaksel AKBP Andi Sinjaya Ghalib mengatakan Polres Jakarta Selatan menemukan indikasi penghindaran pajak Lamborghini oleh tersangka penodongan pistol, yaitu pengusaha Abdul Malik dengan modus mengatasnamakan kepemilikan Lamborghini ke orang lain, yaitu pekerja serabutan AR.

"Hulunya di AM. Hilirnya kita anggap prosesnya indikasi dari AR," katanya kepada iNews.id, Rabu (25/12/2019).

Andi lantas membeberkan kronologi indikasi penghindaran pajak mobil Lamborghini dengan nomor polisi B - 27 - AYR warna Orange tahun 2013 atas nama AR tersebut, sbb:

- Berawal pada sekitar tahun 2013 di Jl. Cipulir I Kel. Cipulir Kec. Pesanggrahan jakarta Selatan pada saat AR yang bekerja sebagai pekerja serabutan bertemu dengan teman-teman nongkrongnya di warung di dekat tempat tinggalnya. Pada saat itu, AR ingin meminjam uang sebesar Rp700.000 kepada salah seorang temannya yang bernama Y untuk keperluan berobat anaknya. Lalu, kemudian AR sempat menanyakan alasan Yopi ingin meminjam KTP miliknya tersebut untuk apa, namun dijawab oleh Yopi dengan mengatakan "Kan kamu butuh uang, oleh sebab itu saya minjam KTP kamu untuk adalah keperluan.. Yang penting kan kamu dapat uangnya.."

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Mobil
5 jam lalu

Viral Crazy Rich Makassar Hadiahkan Lamborghini Rp22 Miliar untuk Anaknya yang Ultah ke-9

Nasional
6 hari lalu

Menkeu Purbaya Sudah Kumpulkan Rp8 Triliun dari Pengemplang Pajak: Kita Kejar Terus!

Mobil
8 hari lalu

Koleksi Mobil Mewah Onad, Peugeot RCZ hingga Mercy GLS!

Nasional
12 hari lalu

Pengamat Nilai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Masih Berat, Minta Purbaya Turunkan Pajak

Nasional
16 hari lalu

Purbaya Panggil Hacker Benahi Keamanan Coretax: Hacker Kita Jago, Ditakuti Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal