Sementara itu, pedagang kaki lima (PKL) turut mengambil momen menjajakan dagangan di trotoar Jalan Medan Merdeka Selatan dekat pintu masuk lokasi acara.
Arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Selatan baik mengarah ke Sudirman-Thamrin maupun Stasiun Gambir terpantau ramai lancar. Sejumlah aparat kepolisian, Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP, hingga protokoler Majelis Nurul Musthofa mengatur arus lalu lintas agar tidak macet.