BOGOR, iNews.id - Seorang pria menjadi korban pencurian dengan kekerasan di wilayah Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor. Saat ini, polisi tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut memburu pelaku.
Kasi Humas Polres Bogor Iptu Desi Triana mengataka peristiwa itu terjadi pukul 03.30 WIB pada Kamis 11 Januari 2024. Berawal ketika korban mengendarai motor dikejar 6 orang berboncengan 3 motor.
"Pelaku yang datang dari arah Cileungsi mengejar sepeda motor korban, dan setelah berpapasan, berbalik arah untuk mengejar korbannya," kata Desi dalam keterangannya, Jumat (12/1/2024).
Akibatnya, korban jatuh dari motornya dan diserang oleh salah satu pelaku dengan senjata tajam. Korban mengalami luka bacokan di bagian lengan kirinya.
"Pelaku berhasil mengambil uang tunai sekitar Rp800.000 dan 1 unit handphone," jelasnya.
Tim Resmob saat ini terus melakukan penyelidikan serta pengembangan lebih lanjut untuk mengungkap pelaku. Masyarakat diminta untuk selalu berhati-hati dan melaporkan informasi sekecil apapun yang dapat membantu dalam penyelesaian kasus ini.
"Dapat menghubungi Call Center (021) 110 atau bisa langsung datang ke Polsek terdekat atau Polres dan akan segera ditindak lanjuti lebih lanjut," tutupnya.