PSBB Corona Berlaku Jumat, Warga DKI Diminta Tak Khawatir Pasokan Pangan

Antara
Ilustrasi, pasokan beras. (Foto: Dok. iNews).

JAKARTA, iNews.id - Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) efektif berlaku di Jakarta mulai Jumat (10/4/2020) pukul 00.00 WIB. Selama penerapan PSBB Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan persediaan pangan aman.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan distribusi pangan dari luar Jakarta dan di dalam wilayah DKI dijamin oleh pemerintah. Selama PSBB diberlakukan urusan pangan tidak ada pembatasan dalam pengadaan dan distribusinya​​.

"Pemprov melalui BUMD, Bulog dan para pelaku usaha pangan telah berkolaborasi untuk mendukung kecukupan pangan bagi warga Jakarta," ujarnya di Jakarta, Kamis (9/4/2020).

Dia menuturkan, Dinas KPKP juga sudah berkoordinasi dengan berbagai distributor untuk memastikan pasokan pangan di Ibu Kota selama dua minggu ke depan atau selama diberlakukan PSBB di Jakarta untuk mendukung kecukupan pangan masyarakat.

Menurutnya, masyarakat tidak perlu mengkhawatirkan persediaan pasokan kebutuhan makanan. Selama diberlakukan PSBB, jalur untuk logistik dari luar daerah tidak dibatasi. "Warga Jakarta tidak perlu khawatir," ucapnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
27 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Motor
1 bulan lalu

Kembalikan Penjualan Mobil ke 1 Juta Unit, Pemerintah Diminta Keluarkan Insentif seperti Era Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal