Ridwan Kamil juga bertekad akan dengan serius menyelesaikan masalah pinjaman online dan judi online.
"Sekarang banyak orang judi online. Itu yang buat duitnya pas-pasan yang harusnya jadi makan, barang-barang dia malah berilusi main judi online. Ini salah satu masalah Generasi Z soal sisi buruk media sosial. Kena pinjol lah, judi online lah. Ini saya buat program pinjaman lunak dan cepat, namanya kredit kelompok untuk generasi muda," katanya.
Ridwan Kamil juga memuji lokasi acara yang berkonsep tempat kumpul terbuka dan hijau. Baginya, ruang kumpul seperti ini dapat menjadi third place atau tempat untuk berkarya, dan mengekspresikan diri. Suatu infrastruktur yang penting bagi Kota Jakarta.
"Ruang ketiga ini penting, Jakarta ini salah satu kota paling stres di dunia. Saya akan memanfaatkan lahan-lahan strategis dengan konsep mixed housing, jadi ada hunian layak, ada juga public space, sehingga orang Jakarta piknik nggak harus ke Bandung lagi. Bila perlu orang Bandung yang datang ke sini," katanya.