JAKARTA, iNews.id - Calon Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang telah dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029. Dia siap mendukung penuh pemerintahan Prabowo-Gibran.
"Di hari istimewa ini, 20 Oktober 2024, saya pribadi dan seluruh tim menghaturkan selamat bekerja kepada Bapak Prabowo Subianto, Presiden kita bersama, Mas Gibran selaku Wapres," katanya di kawasan Sarinah, Minggu (20/10/2024).
RK berdoa agar pemerintahan Prabowo-Gibran bisa sukses. Dia yakin Indonesia bisa semakin maju di bawah pemerintahan Prabowo-Gibran.
"Mudah-mudahan kalau takdirnya kami ada, sinergi-sinergi dengan pemerintah pusat, itulah menjadi sebuah keuntungan untuk warga Jakarta khususnya," katanya.
Dia mengaku sempat menonton langsung pidato Prabowo di Gedung MPR. Dia terkesan dengan Prabowo yang sangat bersemangat saat berpidato.