Sadis, Pemuda Ini Tewas Dibacok Begal di Bekasi

Abdullah M Surjaya
Kawanan begal beraksi secara sadis di Jalan Anggrek, Kelurahan Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Senin (1/2/2021). (Foto: Ilustrasi/SINDO)

BEKASI, iNews.id – Kawanan begal beraksi secara sadis di Jalan Anggrek, Kelurahan Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Senin (1/2/2021). Akibatnya, seorang pemuda yang bernama Pian Firmansyah (19) tewas mengenaskan setelah dibacok beberapa kali menggunakan celurit.

Kepala Sub Bagian Humas Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan, peristiwa pembegalan itu terjadi sekira pukul 00.30 WIB. Menurutnya, korban dibegal orang yang mengendarai dua sepeda motor.”Pelaku diduga berjumlah empat orang bersenjatakan celurit,” katanya.

Peristiwa itu bermula saat korban sedang melintasi lokasi kejadian berpapasan dengan 4 orang pelaku yang mengendarai dua sepeda motor. Melihat sasaran, pelaku kemudian melancarkan aksinya dan mengejar korban. Korban terkejar, lalu dibacok hingga terjatuh dari sepeda motor yang dikendarainya.

Pian yang berdomisili di Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi itu, sempat bangkit dan berupaya mengejar pelaku yang telah merampas telepon genggam miliknya.

”Korban sempat mengejar, tapi dia terjatuh karena luka yang dialaminya. Sedangkan pelaku lebih dulu kabur,” ungkapnya.

Beberapa warga yang mendengar kericuhan kemudian mendekati korban yang telah terluka di bahu bagian belakang dengan darah bercucuran. Kepada warga korban  mengaku kalau dia menjadi korban pembegalan.”Korban ditolong dan dibawa ke rumah sakit,” ujarnya.

Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Pramono soal Kabar RS di Jakarta Tolak Rawat Warga Baduy Korban Begal: Tidak Benar!

Megapolitan
2 hari lalu

Pramono Buka Suara soal Heboh Warga Baduy Ditolak RS gegara Tak Punya KTP

Megapolitan
9 hari lalu

Korban Dugaan Pelecehan Oleh Kepala SPPG di Kota Bekasi Serahkan Bukti ke Polres

Nasional
10 hari lalu

KNKT Selidiki KA Purwojaya Anjlok di Bekasi, Apa Penyebabnya?

Nasional
13 hari lalu

Evakuasi KA Purwojaya Anjlok di Bekasi Rampung, Jalur Kembali Normal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal