Tak Bisa Kontrol Nafsu, Duda di Bogor Remas Payudara Pejalan Kaki di Jembatan Merah Bogor

Putra Ramadhani Astyawan
Duda bernama Herdiansyah ditangkap polisi karena melakukan aksi begal payudara di sekitar Jembatan Merah, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (30/3/2022) malam. (Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan)

BOGOR, iNews.id - Duda bernama Herdiansyah ditangkap polisi karena melakukan aksi begal payudara di sekitar Jembatan Merah, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut termasuk terkait kondisi kejiwaannya.

Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Dhoni Erwanto mengatakan tindakan asusila oleh pelaku dilakukan sekitar pukul 23.00 WIB pada Rabu (30/3/2022). Ketika itu, korban berinisial SL (27) sedang berjalan kaki di Jembatan Merah usai pulang kerja.

"Korban saat itu baru keluar dari Stasiun Bogor, baru pulang kerja berjalan ke arah Jembatan Merah," kata Dhoni di Bogor, Jumat (1/4/2022).

Ketika sedang berjalan, rupanya korban sudah diikuti oleh pelaku. Pada saat situasi sepi, pelaku langsung meremas payudara korban dan langsung kabur.

"Korban lapor ke Polresta Bogor Kota. Jadi pada saat itu Unit PPA yang sedang piket langsung melakukan pengejaran. Akhirnya tersangka dapat kita amankan di wilayah Pasar Grosir Bogor," ucap Dhoni.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Progres Lampaui Target

Megapolitan
5 hari lalu

Tabung Gas Bocor, Rumah Makan di Bogor Selatan Hangus Terbakar

Megapolitan
14 hari lalu

Sayap Pesawat Nyangkut di Rumah Warga Bogor gegara Puting Beliung, BMKG Buka Suara

Seleb
1 bulan lalu

Resmi Jadi Duda, Andre Taulany Siap Buka Lembaran Baru

Megapolitan
2 bulan lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bogor untuk Perjalanan Lebih Cepat dan Bebas Macet

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal