Tawuran Antargeng Ratusan Remaja di Narogong Bekasi, 1 Orang Luka Berat

Jonathan Simanjuntak
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota AKBP Muhammad Firdaus mengatakan tawuran itu menyebabkan 1 orang terluka. (Foto MPI).

BEKASI, iNews.id - Tawuran antargeng melibatkan ratusan remaja di Jalan Raya Narogong, Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi. Tawuran itu menyebabkan 1 orang terluka.

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota AKBP Muhammad Firdaus mengatakan peristiwa ini terjadi pada 9 Maret 2024 beberapa hari lalu. Tawuran itu sempat viral di media sosial, ratusan remaja terlihat menenteng senjata tajam berukurun besar.

Adapun kelompok yang terlibat tawuran mengatasnamakan Geng Setu Bersatu yang bergabung dengan Geng KP2G melawan Geng Timur Everybody.

"Diperkirakan ada 100 orang masing-masing kelompok, berarti kurang lebih ada 200 orang di tempat perkara kejadian," kata Firdaus kepada wartawan, Jumat (15/3/2024).

Firdaus menyebut tawuran itu pecah bermula dari antarkelompok saling berjanjian lewat media sosial. Dalam komunikasi itu mereka akan menentukan lokasi mana yang dijadikan tempat tawuran.

"Mereka menunjukkan kekuatan, gagah-gagahan supaya mereka terkenal," ucap dia.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
16 menit lalu

Tawuran Warga Pecah di Terowongan Manggarai, Penumpang KRL Terdampak Gas Air Mata

Megapolitan
1 hari lalu

Jangan Ditiru! Remaja di Jaktim Tawuran Pakai Kembang Api saat Malam Tahun Baru

Megapolitan
2 hari lalu

2 Kurir Sabu Diringkus, Bawa 100 Kg Siap Edar di Malam Tahun Baru

Nasional
2 hari lalu

Momen Prabowo Hentikan Mobil dan Sapa Polisi Pencari Korban Hilang di Tapsel: Masih Kuat?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal