Evakuasi truk berlangsung sekira 1 jam. Badan truk yang menutup hampir 2 lajur membuat arus kendaraan dari arah Lebak Bulus berjalan tersendat menggunakan lajur kanan.
"Setelah 1 jam arus lalu lintas normal kembali," ucap Bhakti
Polisi mengingatkan, putaran balik di depan kampus UIN Jakarta hanya diperuntukkan bagi kendaraan kecil dan menengah. Truk muatan besar diimbau berputar di Sepolwan Lebak Bulus.
"Silakan kendaraan besar berputar di Sepolwan Jakarta Selatan," kata Bhakti.