Viral Driver Ojol Tega Pukul Karyawati gegara Minta Orderan Didahulukan

Faieq Hidayat
Driver ojol meminta dibuatkan pesanan didahulukan dengan marah- marah. (Foto IG).

JAKARTA, iNews.id - Video oknum driver ojek online (ojol) memukul salah satu karyawati di restoran berlokasi di Cirendeu, Ciputat, Tangerang Selatan viral di media sosial. Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (10/2/2024).

Dalam video, kejadian bermula restoran ramai pesanan. Driver ojol inisial DR sedang mengantre orderan makanan atas inisial IN sekitar pukul 19.55 WIB.

Namun driver ojol tersebut meminta dibuatkan pesanan didahulukan dengan marah- marah. Tampak driver yang mengenakan jaket itu memukul kepala karyawati dengan emosi.

Pemukulan driver ojol pun terekam kamera CCTV di lokasi. Video kejadian yang menimpa karyawati itu diunggah oleh korban dengan akun IG @reryag**** yang menceritakan yang dialaminya.

"Bukti video dan capture pesanan saya lampirkan. Saat kejadian kondisi resto sedang ramai, namun pihak driver ojol meminta untuk pesanannya didahulukan, pesanan dibuatkan sesuai dengan antrean. Setelah makanan jadi pihak driver terus saja memarahi beberapa karyawan resto termasuk saya," tulisnya, Senin (12/2/2024).

Atas kejadian tersebut korban mengalami pusing dan syok.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
8 menit lalu

KAI Beberkan Alasan Sempat Lepas Dinas Argi gegara Tumbler Penumpang KRL Hilang

Megapolitan
2 jam lalu

Argi Tidak Jadi Dipecat gegara Tumbler Hilang di KRL, Ini Faktanya!

Megapolitan
2 jam lalu

Salut! Argi Maafkan Anita Si Mbak-Mbak Tumbler Hilang di KRL

Nasional
2 jam lalu

Update! Anita dan Argi Resmi Damai usai Insiden Tumbler Hilang di KRL

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal