Menurut informasi dia peroleh, HP dan sejumlah uang yang dicuri milik jemaah yang sedang salat Asar. Kejadiannya, kata dia berlangsung di sisi tempat salat perempuan.
Menurutnya, situasi saat itu ramai karena banyak yang melaksanakan salat Asar. Dia menjelaskan, setiap orang yang memasuki masjid harus menjalani pengecekan suhu di gerbang masuk.
Dia tidak mengetahui apakah perempuan yang mencuri HP dan uang tersebut masuk melalui gerbang dan menjalani pengecekan suhu tubuh.
"Ya kalau biasanya, saat waktu ibadah salat Ashar, kondisi ramai, kan banyak yang salat," ucapnya.