BOGOR, iNews.id - Bogor dinilai telah melewati fase puncak gelombang kedua Covid-19. Penilaian tersebut berdasarkan data penanganan kasus Covid-19 di wilayah tersebut menunjukkan tren penurunan.
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, kondisi ini harus dipertahankan. Salah satunya, kata dia dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan.
"Kalau lihat dari trennya jelas kita sudah melewati puncak yang kedua, grafiknya sudah menurun," ujar Bima di Balai Kota Bogor, Selasa (24/8/2021).