Komikus lainnya asal Indonesia bernama Christiawan Lie atau Chris Lie ini berhasil menorehkan prestasi dunia. Ia menciptakan komik berjudul 'Return of the Labyrinth' yang kemudian diterbitkan oleh Tokyopop.
Pada awal terbit, komik ini berhasil menduduki posisi keempat sebagai komik terlaris di Amerika dan mampu bersaing dengan komik Naruto, lho.
Siapa yang tidak tahu merek mobil Volkswagen atau VW? Merek asal Jerman ini ternyata mempercayakan desain VW New Beetle kepada salah satu anak muda Indonesia bernama Chris Lesmana yang kini telah menjabat sebagai Desainer Senior di Volkswagen AG, Jerman.
Hebatnya lagi, desain ini meraih penghargaan World Car of The Year pada tahun 2012 dan VW Golf. Bahkan saat ini, desain miliknya telah terdaftar dalam lembaga paten Amerika Serikat pada tahun 2008.
Duo ganda putri Greysia Polii dan Apriani Rahayu berhasil membawa pulang medali emas satu-satunya untuk Indonesia dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020 lalu. Prestasi ini pun menjadi sejarah bagi Indonesia di mana berhasil memenangkan medali emas dalam ajang Olimpiade, setelah Susi Susanti pada tahun 1992 dan Lilyana Natsir pada tahun 2016.
Greysia merupakan atlet berdarah Minahasa yang merupakan putri dari pasangan Willy Polii dan Evie Pakasi. Ia mulai bergabung di tim Piala Uber Indonesia sejak tahun 2004 dan juga tahun 2008.
Sedangkan, Apri merupakan pebulutangkis Indonesia spesialis ganda putri dan ganda campuran ketika junior. Lalu, di level senior ia dipercaya menjadi pebulutangkis spesialis ganda putri.
Semoga tokoh Indonesia dengan prestasi dunia di atas bisa menginspirasi kita semua ya!