10.000 Personel Kawal Aksi GNPF Ulama dan Alumni 212 di Bawaslu RI

Irfan Ma'ruf
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono. (Foto: Sindo)

JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 10 ribu personel gabungan disiagakan mengawal jalannya aksi GNPF Ulama dan Alumni 212 yang berunjuk rasa di depan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI pada Jumat (10/5/2019) siang ini. Aksi kali ini bertajuk "Ayo Kawal Ulama & Koalisi Umat."

"Ada 10 ribu personel gabungan sudah disiapkan. Nanti anggota berdiri di jalan, ada yang menggunakan seragam ada yang tidak menggunakan seragam, ada juga yang mengatur lalu lintas," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Jumat (10/5/2019).

Argo berharap para massa aksi menyatakan pendapat di Bawaslu RI dengan tertib. Sesuai Undang-undang Nomor 9 Tahun 1998 tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum.

"Yang penting pada prinsipnya untuk menyampaikan pendapat di muka umum itu tidak absolut, salah satunya tidak menganggu ketertiban umum," ujarnya.

Argo mengatakan, segala bentuk unjuk rasa harus disampaikan ke aparat berwajib dalam hal ini Polri. Apalagi, pihaknya belum menerima surat pemberitahuan atas aksi tersebut.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
6 bulan lalu

Sidang Hasto kembali Digelar, Eks Anggota Bawaslu Jadi Saksi

Nasional
9 bulan lalu

Sidang Praperadilan Hasto, Eks Anggota Bawaslu Cerita Merasa Terintimidasi KPK

Nasional
9 bulan lalu

KPK Cegah Agustiani Tio dan Suami ke Luar Negeri terkait Kasus Hasto Kristiyanto

Nasional
10 bulan lalu

Jelang Sidang Sengketa Pilkada di MK, Bawaslu Susun Laporan Pengawasan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal