Timnas Indonesia dikabarkan akan kedatangan dua pemain naturalisasi baru usai Ole Romeny dan Jairo Riedewald. Hal tersebut menjadi kabar membahagiakan untuk Suporter Garuda.
Ole dan Jairo diupayakan akan segera dinaturalisasi secepat mungkin sebelum Timnas Indonesia tampil di Kualifikasi Piala Asia 2026 Zona Asia melawan Australia pada 20 Maret dan Bahrain pada 25 Maret. Menteri Hukum Supratman Andi Agtas membocorkan Ole akan mengambil sumpah WNI pada 8 Februari 2025.
Terbaru, mantan pemain Indonesia yang berkarier di Belanda Yussa Nugraha mengatakan ada dua pemain tambahan yang akan memperkuat Timnas Indonesia usai Ole dan Jairo. Satu berposisi sebagai striker dan satunya sebagai kiper. Netizen pun berspekulasi untuk kiper adalah Emil Audero. Sementara posisi striker ada nama Mauro Zijlstra.
Kabar duka datang dari artis Irish Bella. Sang ayah, Johan Gustaaf Paula De Beule meninggal dunia pada Rabu (29/1/2025). Kabar tersebut pertama kali diketahui dari unggahan Instagram Irish Bella.
Dia membagikan foto Johan De Beule dengan informasi bahwa sang ayah telah meninggal dunia. Irish Bella belum memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai penyebab sang ayah meninggal dunia.