5 Fakta Pelayanan Haji RI Dikeluhkan Jemaah, Tenda Sempit hingga Toilet Sulit Diakses

Felldy Aslya Utama
Widya Michella
Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR mendorong Pansus Evaluasi Penyelenggaraan Haji 2024 karena banyak keluhan dari jemaah. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Berbagai keluhan dari jemaah haji Indonesia bermunculan terkait pelayanan. Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR juga mendorong Pansus Evaluasi Penyelenggaraan Haji 2024 dalam waktu dekat. 

Pansus tersebut akan mengevaluasi secara menyeluruh terhadap pelaksanaan haji terutama terkait prosesi di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna).


Berikut adalah lima fakta pelayanan haji RI yang paling banyak dikeluhkan jemaah seperti dirangkum Selasa (18/6/2024):

1. Tenda Sempit dan Pengap

Banyak jemaah haji yang mengeluhkan kondisi tenda di Mina yang sempit dan pengap. Tenda yang dihuni 10-16 orang ini terasa sesak, terutama saat cuaca panas. Hal ini diperparah dengan AC yang tidak berfungsi dengan baik.

Melansir dari akun Instagram @hazairinsitepu, Senin (17/6/2024), diketahui bahwa jemaah haji itu merupakan seorang warga Bogor, Jawa Barat. Dia menuntut penyelenggara memberikan fasilitas yang lebih layak.

"Anda itu ditugaskan untuk memfasilitasi kami, selesaikan, bantu kami, kami ada kesulitan," kata jemaah haji itu yang tampak sudah berusia lanjut kepada petugas penyelenggara ibadah haji (PPIH).

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Raperda KTR Rampung Dibahas, Pasal Pelarangan Penjualan Tetap Berlaku 

Nasional
3 hari lalu

Tertinggal Jauh dari Malaysia, Kemenag Genjot Rasio Dosen PTK lewat Dana Riset Rp150 Miliar

Nasional
4 hari lalu

Komisi VIII DPR Minta Pemerintah Terbitkan Aturan dan Panduan terkait Umrah Mandiri 

Muslim
5 hari lalu

AICIS+ 2025 Siap Digelar di UIII, Perkuat Peran Islam Jawab Masalah Global

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal