5. Hobi Fotografi.
Ani tidak hanya dikenal sebagai sosok yang aktif di berbagai organisasi. Dia ternyata memiliki banyak talenta. Salah satunya fotografi. Ketertarikan akan dunia potret-memotret itu terus diasahnya semasa menjabat Ibu Negara. Berbekal kamera SLR, Ani mengabadikan berbagai objek dan momen di dunia.
6. Karya Buku.
Bukan hanya fotografi. Ani juga seorang penulis. Para kerabat dan kolega mengenalnya sebagai seorang “pencatat”. Bahkan saat menjalani pengobatan, dia pun mencatat pengobatan apa saja yang dilakukannya.
Tidak mengherankan kepiawaiannya itu membuat dia menghasilkan sejumlah karya buku, baik tentang isu-isu kemanusiaan maupun buku fotografi. Buku mengenai Ani atau yang ditulis oleh Ani yaitu Kepak Sayap Putri Prajurit, Batikku-Pengabdian Cinta Tak Berkata, The Colors of Harmony, Tenunku, 3500 Species, Bersatu Dalam Kemajuan, Anak Kita Masa Depan Kita, Menanam untuk Hari Esok, Keluarga Sehat, Investasi Bangsa, dan Tebar Kepedulian dengan Cinta Kasih
7. Kenalkan Mobil Pintar.
Semasa menjabat Ibu Negara, Ani Yudhoyono juga dikenal sebagai ketua Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB). Berbagai kegiatan diinisiasi oleh Ani. Di antaranya peningkatan kesehatan dan pendidikan bagi anak Indonesia.
Di dunia pendidikan, Ani intensif menggerakkan kegiatan literasi melalui perpustakaan keliling yang disebut Mobil Pintar. Peluncuran mobil pintar dilakuan pada 18 Mei 2005 di Cilincing, Jakarta Utara.
8. Memo dengan Empat Cucu.
Perjalanan bahtera rumah tangga Kristiani Herrawati-Susilo Bambang Yudhoyono dikaruniai dua orang putra, yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono. Keduanya telah berumah tangga dan mempunya putra-putri. Dengan demikian, Ani bukan saja istri bagi SBY dan ibu bagi dua anak lelakinya, namun nenek bagi para cucunya.
Menariknya, ada panggilan sayang dari cucunya kepada Ani yaitu Memo. Panggilan ini pertama kali diucapkan cucu pertamanya, atau putri dari AHY-Annisa Pohan yaitu Almira Tunggadewi Yudhoyono. Dari situ panggilan Memo dan Pepo (untuk SBY) menjadi panggilan sayang dari cucunya. Selain Almira, cucu Ani yaitu Airlangga Satriadhi Yudhoyono, Pancasakti Maharajasa Yudhoyono, dan Gayatri Idalia Yudhoyono yang merupakan anak dari Ibas-Aliya Rajasa.
9. Sakit Kanker Darah.
Tidak ada yang menyangka Ani Yudhoyono bakal terkena kanker darah (blood cancer). Rasa sakit itu pertama kali dirasakan di punggung ketika Ani usai melakukan perjalanan mendampingi SBY di Aceh. Semula sakit itu dikira hanya karena kelelahan.
Berdasarkan diagnosis dokter, ternyata sakit itu lebih parah dari semua yang diperkirakan. Oleh tim dokter, Ani direkomendasikan untuk menjalani perawatan di Singapura. Pada 13 Februari 2019, SBY mengumumkan kondisi terkini istrinya. Ani ternyata mengidap kanker darah.
Kondisi kesehatan Ani sempat membaik pada 16 Mei 2019. Tim dokter bahkan memperbolehkannya untuk menghirup udara luar. Namun pada Rabu (29/5/2019) kondisinya memburuk sehingga harus dirawat di ICU. Empat hari kritis, Ani tutup usia pada Sabtu (1/6/2019) pukul 11.50 waktu setempat. Selamat jalan Bu Ani.