Status AG sebagai anak juga membuat sidang digelar secara tertutup. Sidang bakal terbuka pada pembacaan putusan nanti, tergantung kebijakan hakim.
"Sidang yang terbuka itu untuk perkara pidana anak hanya pada saat pidana putusan," kata Djuyamto
Dalam persidangan Selasa kemarin dihadirkan dua tersangka Mario Dandy dan Shane Lukas. Sebelumnya, ayah David yakni Jonathan Latumahina juga telah memberikan kesaksian di sidang.