Ambil Alih TMII, Mensesneg: Staf Bekerja seperti Biasa

Dita Angga
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno (foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah mengambil alih pengelolaan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) setelah hampir 44 tahun dari Yayasan Harapan Kita. Kebijakan ini sesuai Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 19 Tahun 2021.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menegaskan semua TMII akan beroperasi seperti biasa. Termasuk para staf juga diminta untuk bekerja seperti biasa.  

“Dalam masa transisi TMII tetap beroperasi seperti biasa. Para staf tetap bekerja seperti biasa, tetap mendapat hak keuangan dan fasilitas tetap seperti biasa. Jadi tidak ada yang berubah,” katanya, Rabu (7/4/2021).

Dia mengatakan bahwa staf yang bekerja saat ini secara otomatis akan bekerja dalam pengelolaan tim transisi.

“Nanti dalam waktu 3 bulan, pengelola yang ada sekarang ini harus memberikan laporan pengelolaan kepada tim transisi. Kemudian pengelolaan selanjutnya akan dibahas oleh tim transisi,” katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
10 hari lalu

Prabowo Panggil Sejumlah Menteri ke Kertanegara, Bahlil Merapat

Nasional
12 hari lalu

Prabowo Larang Pejabat Kirim Karangan Bunga di Hari Ultah, Imbau Uangnya buat Bantu Rakyat

Nasional
12 hari lalu

Prabowo Ulang Tahun ke-74, Istana Siapkan Acara?

Nasional
12 hari lalu

Mensesneg Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Prabowo, Kirim Doa Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal