Kabar kepergian tokoh yang pernah menjadi sorotan publik itu pertama kali diketahui melalui unggahan mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum di akun X-nya. Dalam unggahannya, Anas menyampaikan belasungkawa yang mendalam.
“Turut mengantar dengan doa kepulangan Pak Antasari Azhar ke haribaan Sang Khalik. Husnul hayat wa husnul khatimah. Lahu Al-Fatihah,” tulis Anas Urbaningrum, Sabtu (8/11/2025).
Berdasarkan informasi yang diterima, Antasari Azhar mengembuskan napas terakhir pada pukul 10.57 WIB di kediamannya di Tangerang Selatan. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, sahabat, serta sejumlah tokoh yang mengenal sosoknya sebagai pribadi tegas, sederhana dan berintegritas.