JAKARTA, iNews.id – Kursi kosong yang ditinggalkan Komjen Pol (Purn) Syafruddin akhirnya terisi. Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian menunjuk Kabareskrim Komjen Pol Ari Dono Sukmanto sebagai wakapolri.
Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto menuturkan, pelantikan wakapolri akan dilakukan siang ini di Rupatama Mabes Polri. ”Betul, betul nanti jam dua siang ada pelantikan wakapolri dan serah terima jabatan kabareskrim di Rupatama," ujar Setyo Wasisto saat dihubungi iNews.id, Jumat (17/8/2018).
Penunjukan Ari Dono mematahkan kabar yang menyebut Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Azis sebagai pengganti Syafruddin. Nama Idham sebelumnya santer disebut setelah Syafruddin dipastikan menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).
Penunjukan ini sekaligus melanggengkan tradisi pemilihan wakapolri dari perwira tinggi senior bintang tiga (Komjen Pol) di Polri. Merujuk data di Mabes Polri, selama ini kursi TB2 (sandi untuk wakapolri) memang dipercayakan kepada Komjen Pol.
Perkecualian terjadi ketika Presiden Gus Dur menghidupkan kembali jabatan wakapolri pada 2001. Gus Dur mengangkat Irjen Pol Chaeruddin Ismail sebagai buntut perseteruannya dengan Kapolri saat itu, Jenderal Pol Surojo Bimantoro. Chaeruddin akhirnya diangkat sebagai Kapolri untuk menggantikan Bimantoro yang dilengserkan. Namun penunjukkan ini menimbulkan dualisme di tubuh Polri.