Arus Balik Lebaran 2025 Dimulai, Tol Japek Arah Jakarta Macet

Jonathan Simanjuntak
Arus balik Lebaran 2025 dimulai. Kemacetan terjadi di Tol Japek KM 64-62 dan 58-52. (Foto: Jasa Marga)

KARAWANG, iNews.id - Arus balik Lebaran 2025 dimulai Rabu (2/4/2025) malam. Hal ini ditandai dengan kemacetan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) arah Jakarta.

Berdasarkan pantauan pada pukul 18.56 WIB, terdapat dua titik kemacetan lalu lintas yakni KM 64-62 dan KM 58-52 arah Jakarta. Terlihat kemacetan mengular di empat lajur yang disediakan.

Kendaraan terlihat melaju beberapa saat sebelum berhenti. Namun, lalu lintas kembali normal setelah KM 62 sebelum KM 58.

Jasa Marga menyebut kepadatan lalu lintas terjadi akibat banyaknya kendaraan yang masuk dan keluar rest area. Kendaraan terpaksa melaju bergantian.

"18.44 WIB #Tol_Japek Dawuan KM 64 - KM 62 arah Jakarta PADAT, kepadatan volume lalin masuk keluar Rest Area. Dawuan KM 61 - Karawang Timur KM 59 PADAT, kepadatan volume lalin. Karawang Timur KM 58 - KM 52 arah Jakarta PADAT, kepadatan volume lalin masuk keluar Rest Area," tulis Jasa Marga dalam unggahan akun X, Rabu (2/4/2025).

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
4 jam lalu

Ngeri! Kecelakaan Beruntun di Purworejo, Truk Solar Tabrak 2 Mobil dan Kios

Buletin
4 jam lalu

Efek Ledakan SMAN 72 Jakarta, Pemerintah Akan Batasi Game PUBG

Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus

Nasional
3 hari lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
3 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal