Selain uang saku, Sri Mulyani juga mengatur biaya penginapan ASN saat dinas di dalam maupun di luar negeri. Merujuk aturan tersebut, biaya penginapan dalam negeri untuk Menteri, Wakil Menteri, dan pejabat Eselon I ditetapkan Rp2,1 juta hingga Rp9,3 juta per malam. Besaran itu turun Rp400.000 dari sebelumnya Rp9,7 juta untuk batas atas.
Perubahan lainnya terkait biaya transportasi dari dan ke terminal bus, stasiun, bandara, atau pelabuhan. Saat ini ditetapkan biaya sebesar Rp94.000 hingga Rp462.000 per orang per satu kali perjalanan atau turun dari peraturan sebelumnya di kisaran Rp104.000 sampai Rp574.000.
Sementara itu, untuk penerbangan domestik pulang-pergi, batas atas kelas bisnis adalah Rp22,1 juta, sedangkan kelas ekonomi sebesar Rp11,46 juta. Untuk perjalanan luar negeri, tiket pesawat dibatasi maksimal 12.127 dolar AS (kelas ekonomi), 16.269 dolar AS (kelas bisnis), dan 23.128 dolar AS (kelas eksekutif).