Ketua Asosiasi UMKM Depok, Rudi Murodi mengaku sangat senang dengan dukungan yang diberikan partai yang dikenal sebagai partai peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk menciptakan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu.
Dia menilai dukungan perlu terus dilakukan untuk mendukung UMKM terlebih ultra mikro. Usaha ultra mikro itu yakni pedagang di depan sekolah seperti penjual gorengan, pecel dan lain sebagainya.
"Mereka itu sangat fight. Mereka bisa menyekolahkan anaknya hingga lulus tanpa mengeluh. Cuaca apapun dia gak ngeluh. Ibu-ibu itu lah pahlawan ekonomi. Harus terus dibantu pemerintah," tuturnya.
"Perindo mendukung UMKM, saya rasa harus dibuktikan. Saya berharap perindo bisa membawa program untuk UMKM terutama pada masyarakat UMKM depok. Itu terutama," katanya.