JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP, Hasto Kristiyanto menegaskan partainya sangat menjunjung tinggi komitmen bekerja sama dengan partai lainnya termasuk dalam berkoalisi. Namun Hasto mengungkap PDIP pernah 'terluka' pada Pemilu 2004.
Hasto pun menjelaskan bagaimana pengalaman partainya saat Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri mengutamakan kerja sama dengan partai lainnya di tahun 2004.
"Tetapi kan ada yang menusuk dari belakang," ujar Hasto di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (23/6/2022).
Mantan Anggota DPR periode 2004-2009 itu pun menyampaikan kondisi yang menerpa partainya pada tahun 2014 silam. Dia juga menyinggung komitmen para partai dan politisinya dalam berkoalisi.
"Nah kemarin 2014-2019 ada kerja sama partai politik, tetapi ada yang mengambil kader-kader partai lain, dengan berbagai bentuk pendekatan termasuk ada yang menggunakan instrumen hukum," ucap Hasto.