Beasiswa Kuliah S1 di Jepang, Ada Biaya Hidup hingga Rp 18 Juta per Bulan

Neneng Zubaedah
Beasiswa kuliah (Foto Ilustrasi : Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Kalian tengah mencari beasiswa kuliah S1 di Jepang? Jika iya, ini kesempatannya karena Mitsui-Bussan Scholarship tengah membuka pendaftaran.

Melansir laman Ruang Guru, pendaftaran beasiswa kuliah S1 di Jepang ini diberikan oleh dibuka secara online pada 17 Januari 2022. Adapun, batas pendaftaran sampai 18 Februari 2022.

Kamu yang mau mendapatkan beasiswa kuliah S1 di Jepang bisa cek informasinya di sini. Mitsui-Bussan Scholarship ini sendiri didanai oleh Mitsui & Co. Ltd dan bekerjasama dengan Kemendikbudristek.

Syarat Beasiswa Kuliah di Jepang

  • - Merupakan Warga Negara Indonesia.
  • - Pelamar berusia kurang dari 20 tahun per tanggal 1 April 2022.
  • - Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani masa penerimaan beasiswa.
  • - Dibuka untuk lulusan SMA/MAN jurusan IPA atau IPS (pelamar dari SMK atau SMA/MAN jurusan Bahasa tidak dapat mendaftar beasiswa ini).
  • - Untuk jurusan IPA, nilai Matematika, Fisika, Kimia dan bahasa Inggris minimal 80. Untuk jurusan IPS, nilai Matematika, Ekonomi, Geografi, dan bahasa Inggris minimal 80.
  • - Nilai minimal tersebut dilihat pada dua semester terakhir (misal: nilai semester 2 di kelas 11 dan nilai semester 1 di kelas 12. Tetapi jika nilai semester 1 di kelas 12 belum ada, bisa melampirkan nilai di semester 1 dan 2 kelas 11.
  • - Bersedia untuk belajar bahasa Jepang dan mendapatkan pendidikan di universitas dalam bahasa Jepang.
  • - Sehat jasmani dan rohani dan tidak memiliki penyakit menular.

Benefit Beasiswa Kuliah S1 di Jepang

  • - Gratis biaya pendaftaran beasiswa,
  • - Tunjangan biaya hidup senilai 145.000 yen atau setara dengan Rp18 juta per bulannya,
  • - Tiket pesawat kelas ekonomi PP Indonesia – Jepang pada awal dan akhir masa pemberian beasiswa,
  • - Tunjangan kedatangan senilai 50.000 yen atau setara dengan Rp6 juta yang diberikan satu kali pada saat kedatangan di Jepang,
  • - Gratis biaya perkuliahan termasuk biaya pendaftaran dan biaya kursus bahasa Jepang.Akomodasi:- Pada 1,5 tahun pertama selama masa kursus bahasa Jepang, penerima beasiswa akan tinggal di asrama Japanese Language Center. Penerima beasiswa akan mendapatkan subsidi tempat tinggal sejumlah 5.000 yen per bulan,
  • - Saat menjalani masa perkuliahan, pelamar dapat tinggal di asrama, kos, atau apartemen yang telah ditentukan oleh Mitsui Bussan Scholarship. Penerima beasiswa akan mendapatkan subsidi tempat tinggal sejumlah 25.000 yen per bulan,
  • - Asuransi kesehatan, penerbangan, dan kecelakaan selama masa penerimaan beasiswa.
  • - Pembiayaan buku dan materi saat kursus bahasa Jepang dan selama masa kuliah di universitas.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

JHL Merah Putih Beri Beasiswa ke 100 Mahasiswa Pertanian Unhas, Jerry Hermawan Lo Bagikan Kisah Inspiratif

Nasional
14 hari lalu

Wamendikti Stella bakal Petakan Tambahan Anggaran untuk Beasiswa LPDP

Nasional
16 hari lalu

Mendikti Brian Ungkap Sederet Tugas dari Prabowo, Apa Saja?

Nasional
22 hari lalu

Mensos: Siswa Sekolah Rakyat Bisa Dapat Beasiswa Kuliah dan Jaminan Pekerjaan

Nasional
29 hari lalu

MNC University Hadir di Edu Fair SMAN 94 Jakarta, Tawarkan Beasiswa 100 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal