Begini Ekspresi Ferdy Sambo usai Tembak Brigadir J

rizky syahrial
Ilustrasi sidang di PN Jakarta Selata (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Asisten rumah tangga (ART) Ferdy Sambo, Diryanto alias Kodir menjelaskan ekspresi wajah Sambo usai menembak Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Menurutnya, wajah Ferdy Sambo seperti baru saja menangis dan matanya merah.

Diryanto menyampaikan keterangan itu sebagai saksi dalam sidang dengan agenda obstruction of justice, dengan terdakwa AKP Irfan Widyanto di PN Jakarta Selatan, Kamis (24/11/2022).

Awalnya majelis hakim bertanya soal alasan Ferdy Sambo ingin memanggil mantan Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, Ridwan Soplanit ke rumah dinasnya.

"Saudara kan bilang FS minta panggil Ridwan Soplanit?," tanya Hakim.

"Betul," jawab Kodir.

"Untuk apa?" tanya hakim kembali.

"Saya ga tau," ucap Kodir.

Lantas, Hakim langsung bertanya kepada Kodir bagaimana mimik wajah Ferdy Sambo pada saat itu.

"Bagaimana wajah FS saat itu?" tanya Hakim

"Menangis, seperti menangis," jawab Kodir.

Hakim pun memperjelas pertanyaannya soal mimik wajah Sambo saat itu, dengan analogi emoji di aplikasi WhatsApp.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
6 hari lalu

Ragunan Kembali Diserbu Pengunjung, Jalanan di Sekitar Macet Parah

Megapolitan
6 hari lalu

Kronologi Kebakaran di Kantor Wali Kota Jaksel, Sempat Terdengar Ledakan

Megapolitan
6 hari lalu

Kebakaran di Kantor Pemkot Jaksel, 28 Personel Damkar Dikerahkan

Nasional
7 hari lalu

Alasan Putri Candrawathi Istri Ferdy Sambo Kembali Dapat Remisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal