Beredar Foto Buronan Honggo, Polisi Segera Hubungi Interpol Singapura

Annisa Ramadhani
Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto. (Foto; iNews.id/ Annisa Ramadhani).

JAKARTA, iNews.id - Beredar foto buronan kasus dugaan korupsi Kondensat PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) Honggo Wendratmo. Dalam foto itu terlihat Honggo sedang berada di sebuah kafe di Singapura bersama tiga rekannya duduk santai sambil minum kopi.

Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto ketika dikonfirmasi mengaku perlu berkoordinasi dengan otoritas negara tersebut. Pihaknya tidak bisa menangkap seseorang secara sembarangan di negara lain.

"Tidak mungkin kita langsung nangkap orang di negara lain. Nanti akan dikerjasamakan dengan interpol setempat," ujar Setyo di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (13/2/2018).

Dia mengakui, kemungkinan Honggo masih berkeliaran di Singapura. Bahkan, bisa saja Honggo bebas berkeliaran di Singapura menggunakan identitas lain.

"Apalagi kita sudah tahu datanya, sudah pernah ada foto dia minum kopi. Kita akan sampaikan ke sesinterpol untuk komunikasi dengan interpol setempat," ucapnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
6 tahun lalu

Bareskrim Polri Sebut Honggo Wendratno Masih di Luar Negeri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal