"Forum ini akan dibangun untuk membawa kepentingan seluruh masyarakat Minang dengan cara-cara saling menguatkan. Orang Minang yang sudah berhasil mesti memikul kewajiban mendukung keluarga lainnya agar bersama dalam berkemajuan melalui cara-cara kolaboratif dalam bertukar kesempatan maupun peluang," katanya.
Menanggapi hal tersebut, Sultan B Najamudin sangat antusias. Dirinya berpesan bahwa forum kekeluargaan Minang harus dibangun berdasarkan rasa keikhlasan, rasa saling memiliki dan saling menumbuhkan, serta sikap saling membesarkan antar sesama keluarga besar Minangkabau.
Tidak hanya itu, dirinya juga berharap dalam seluruh aktifitasnya FKMB mesti mengedepankan orientasi cita-cita dalam perwujudan menegakkan Marwah Minang diseluruh Nusantara.
"Sebagai putra asli keturunan Pagaruyung, saya berharap wadah ini bukan hanya menjadi tempat berkumpul saja. Dalam aktifitasnya harus didorong untuk mampu bertransformasi menjadi organ advokasi dalam bidang hukum, sosial, ekonomi serta budaya bagi masyarakat Minang khususnya. Dan yang terpenting dalam agenda-agenda yang dilakukan dapat memberikan kontribusi besar terhadap kemajuan bangsa Indonesia," tuturnya.
Adapun saat ini FKMB sedang menyusun kepengurusan diseluruh tingkatan provinsi dan kabupaten se Indonesia. Pertemuan itu juga ditujukan sebagai permohonan persetujuan agar Sultan dapat didapuk menjadi ketua dewan penasehat.