Caleg Partai Perindo Ingatkan Masyarakat Bahaya Hoaks dan Kampanye Hitam

Dimas Choirul
Caleg DPRD Provinsi Banten Dapil 4 Partai Perindo, Desy Nike Ria (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Caleg DPRD Provinsi Banten Dapil 4 Partai Perindo, Desy Nike Ria menilai, potensi kecurangan dalam kontestasi Pemilu 2024 masih akan terjadi. Kecurangan itu biasanya dimulai dari penyebaran hoaks hingga kampanye hitam (black campaign) untuk menjatuhkan calon tertentu.

"Yang namanya kecurangan itu disegala sektor itu pasti ada ya. Apalagi politik ini tempatnya. Kita harus menjaga agar kecurangan ini diminimalisir," kata Nike dalam Podcast Aksi Nyata Partai Perindo, Jumat (8/12/2023).

Karena itu, Nike mengingatkan kepada masyarakat agar tetap kritis dan cerdas untuk menjaga Pemilu 2024 terlaksana dengan baik dan jujur.

"Kalau saya melihatnya sih wajar akan ada orang yang ingin menjatuhkan. Tapi tinggal kita tunjukkan kelebihan kita aja dengan data. Kalaupun ada yang menjatuhkan kita dengan hoaks dan hal negatif, kita bisa komperasikan dengan hal-halpositif yang dilakukan pasangan calon tersebut," katanya.

Sebagaimana diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan narasi besar “Pemilu sebagai Sarana Integrasi Bangsa”. Kementerian Komunikasi dan Informatika memberikan dukungan dengan mendorong Kampanye “Pemilu Damai 2024”.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Sekjen Perindo Ungkap 3 Poin Pembahasan Silaturahmi Sekber Gerakan Kedaulatan Suara Rakyat

Nasional
2 hari lalu

William Tanuwijaya Pimpin Pemuda Perindo, Fokus Tingkatan Kesejahteraan Masyarakat

Nasional
2 hari lalu

Ferry Kurnia Titip Pesan ke Pengurus Pemuda Perindo 2025-2026: Jadilah Pelaku Sejarah!

Nasional
2 hari lalu

Ferry Kurnia Lantik Pengurus DPP Pemuda Perindo 2025-2026, Ini Susunannya

Nasional
2 hari lalu

Perindo Ajak Parpol Non-Parlemen Perjuangkan Penurunan Parliamentary Threshold 4%

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal