Demo, Ratusan Driver Ojol Konvoi Menuju Lapangan Banteng

Nur Khabibi
Ratusan driver ojol melakukan konvoi menuju Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Mereka akan menggelar demo. (Foto: Nur Khabibi)

JAKARTA, iNews.id - Ratusan driver ojek online (ojol) melakukan konvoi menuju kawasan Lapangan Banteng, Jakarta, Kamis (29/8/2024). Mereka akan menggelar aksi demonstrasi di sejumlah titik.

Pantauan di lokasi pukul 12.07 WIB, terlihat ratusan pengendara beratribut ojol melintasi Jalan RS Fatmawati. Mereka berkendara secara beriringan dengan membunyikan klakson. 

Terlihat juga beberapa ojol membawa bendera komunitas masing-masing. Satu ambulans terlihat mengawal iring-iringan tersebut. 

Salah satu pengemudi ojol yang ikut konvoi, Basir, menyatakan, rombongannya akan menuju Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. 

"Kita mau ke Lapangan Banteng, (ojol) dari Depok dan sekitarnya," kata Basir kepada iNews. 

Diketahui, sekitar 1.000 driver ojek online (ojol) dan kurir se-Jabodetabek menggelar aksi demonstrasi di sejumlah titik di Jakarta pada Kamis (29/8/2024). Aksi rencananya digelar di depan Istana Merdeka hingga kantor penyedia layanan ojol dan kurir.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
6 jam lalu

Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus

Nasional
1 hari lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
1 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
1 hari lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Nasional
2 hari lalu

Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal